3 episodes

Setiap produk desain, termasuk arsitektur merupakan sintesa dari keputusan-keputusan terhadap kompleksitas masalah dan konteks yang dihadapinya. Mulai dari abstraksi hingga penentuan spesifikasi, dari proporsi hingga ergonomi-antropometri, dari pertimbangan ekonomi hingga pemahaman kemampuan teknis, tanpa terkecuali pemahaman akan kaidah-kaidah regulasi yang silih berganti.

Secara sadar atau tidak, dalam setiap tahap proses desain seorang arsitek selalu berhadapan dengan momen untuk memutuskan. Di mana keputusan dari setiap tahapan tersebut, dirajut menjadi satu kesatuan gagasan perancangan.

Eksposisi 2020: Proses Merancang Ikatan Arsitek Indonesia Jawa Barat

    • Leisure

Setiap produk desain, termasuk arsitektur merupakan sintesa dari keputusan-keputusan terhadap kompleksitas masalah dan konteks yang dihadapinya. Mulai dari abstraksi hingga penentuan spesifikasi, dari proporsi hingga ergonomi-antropometri, dari pertimbangan ekonomi hingga pemahaman kemampuan teknis, tanpa terkecuali pemahaman akan kaidah-kaidah regulasi yang silih berganti.

Secara sadar atau tidak, dalam setiap tahap proses desain seorang arsitek selalu berhadapan dengan momen untuk memutuskan. Di mana keputusan dari setiap tahapan tersebut, dirajut menjadi satu kesatuan gagasan perancangan.

    Lokalitas dalam Proses Merancang (Gede Kresna & Eko Prawoto)

    Lokalitas dalam Proses Merancang (Gede Kresna & Eko Prawoto)

    Konteks dalam perancangan arsitektur adalah elemen utama yang senantiasa akan memberikan kekhasan, karakter, dan keunikan sebuah karya arsitektur. Oleh karenanya, pemahaman dan eksplorasi seorang arsitek terhadap konteksnya sangatlah penting dalam menghasilkan gagasan - gagasan yang 'membumi' tidak hanya sesuai secara tampilan, namun lebih dalam lagi, aspek - aspek fungsi, keterbangunan dan tektonika berintegrasi dengan lapisan - lapisan budaya yang ada di tempat tersebut. Mario Botta pernah mengatakan: "..The first act of architecture is to put a stone on yhe ground. That act transforms a condition of nature into a condition of culture; it's a holy act".  

    Keterkaitan akan budaya yang senantiasa diterjemahkan sebagai 'Lokalitas' ini, akan dibahas sebagai topik dalam Eksposisi #7. Dengan fokus untuk menggugah kesadaran kita terhadap pembacaan konteks yang berkaitan dengan proses perancangan, seperti: kondisi geografis, 'genius loci' atau 'ruh suatu tempat', materialitas, teknologi, dan ketukangan. Dengan adanya pemahaman akan nilai - nilai tersebut, sebuah karya arsitektur dapat diletakkan lebih proporsional dengan konteksnya dan karenanya akan memiliki makna yang lebih mendalam, seperti tulisan Juhani Pallasma dalam essay nya ; "I understand authenticity more as the quality of deep rootedness in stratifications on culture".

    • 2 hr 24 min
    Riset Dalam Proses Merancang (Deddy Wahjudi & Sibarani Sofyan)

    Riset Dalam Proses Merancang (Deddy Wahjudi & Sibarani Sofyan)

    Dalam dunia desain (perancangan), seringkali kebaruan sebuah ide atau gagasan tidak serta merta muncul secara intuitif, melainkan muncul dari sebuah proses penelitian yang kritis dan sistematis akan fenomena yang terjadi dalam konteks perancangannya, dengan kata lain sebuah riset (re-search). Sebagai contoh Atelier Bow Wow di Jepang, pada era 90’an melakukan riset produksi arsitektur post bubble economy yang terjadi di Tokyo, dimana krisis ekonomi dan melonjaknya nilai properti menuntut arsitek untuk memperbaharui strategi desainnya. Melalui publikasi “Made in Tokyo” dan “Pet Architecture”, mereka menawarkan kesadaran-kesadaran spasial baru dalam perencanaan arsitektur di lahan yang sangat terbatas – solusi dari sebuah kondisi. Riset sebagai pola pikir (mindset) juga dikemukakan oleh beberapa arsitek/penulis seperti Peter Eisenmann, Peter Zumthor, Rem Koolhas, Louis Kahn dalam beberapa tulisan sebagai pendekatan konstruktivis dalam menelaah kompleksitas permasalahan desain yang dalam beberapa kasus, cenderung ill-defined.   Untuk menjelajah lebih jauh tentang pentingnya melakukan riset dalam perancangan arsitektur, apa karakteristik riset pada proses desain dan bagaimana mengintegrasikan riset ke dalam pendekatan dan metoda desain, #eksposisi 6 akan menghadirkan narasumber yang secara aktif melakukan riset dalam proses perancangannya. Layaknya Atelier Bow Wow di Tokyo, kita akan menggali bagaimana paktek riset dilakukan di konteks Indonesia dalam skala arsitektur dan perkotaan. Apa yang dilihat, apa yang menjadi fokus dan kesadaran apa yang muncul? Dengan harapan, inovasi-inovasi yang dihasilkan kemudian merupakan solusi yang kontekstual akan realitanya.

    • 2 hr 31 min
    Pendekatan & Metode Dalam Proses Merancang (Sonny Sutanto & Realrich Sjarief)

    Pendekatan & Metode Dalam Proses Merancang (Sonny Sutanto & Realrich Sjarief)

    Ide desain merupakan buah pikiran setiap arsitek; output dari setiap proses kreatif yang runut dan sistematis dalam merespon konteks yang dihadapi. Dalam proses pengembangan sebuah ide, setiap arsitek merespon limitasi, batas/batas (consraints) & potensi sebuah konteks, menggunakan Pendekatan dan Metode yang secara kreatif berkembang menjadi visi dan diterapkan menjadi susunan strategi desain. Keunikan inilah yang memberikan karakter sebuah karya arsitektur dan yang membedakan antara satu karya dengan karya lainnya.

    Dari narasi tersebut, melalui #eksposisi 5: Pendekatan dan Metode dalam Proses Merancang, kita akan menggali pemahaman karya arsitektur melalui sudut pandang bagaimana Ide Arsitektur diproduksi oleh sang arsitek. Pendekatan apa yang dilakukan untuk memahami dengan spesifik realita sebuah proyek?, dan Metoda apa saja yang digunakan untuk menterjemahkan solusi dari realita yang dihadapinya?. Diskusi ini akan mendalami proses kreatif perancangan desain arsitektur lebih dari sekedar tahapan Konsep, Skematik dan Konstruksi. Sehingga, kesadaran dalam proses merancang terutama kesadaran dalam mengambil keputusan – keputusan sebuah proses desain tidak hanya berdasar pada intuisi yang tak terukur atau bahkan berlandas pada wangsit.

    Pendekatan & Metode Dalam Proses Merancang

    bersama Sonny Sutanto & Realrich Sjarief

    Moderator: Widiyani

    • 2 hr 7 min

Top Podcasts In Leisure

House Rules with Myquillyn Smith, The Nester
Myquillyn Smith
Fallout Lorecast - The Fallout Video Game & TV Lore Podcast
Robots Radio
Critical Role
Critical Role
Sword AF
Smosh
Duck Call Room
Si Robertson & Justin Martin
Past Gas by Donut Media
Donut