In Contemplation with Bonnie Triyana
Listen now
Description
“COMING HOME WITH LEILA CHUDORI” – Season 5 Feat. @bonnietriyana Dari mana kata “Nusantara” tercipta? Di dalam buku “Nusantara, Sejarah Indonesia” karya sejarawan Bernard H.M Vlekke menyatakan: “Kata 'nusantara' merujuk pada periode khusus ketika Indonesia dikuasai Majapahit, khususnya ketika Majapahit berada dalam kendali patih besarnya, Gajah Mada. Majapahit adalah model negara kesatuan Indonesia di masa silam meskipun masa kejayaannya hanya singkat (1293-1389), sebagai simbol kesatuan Indonesia…” Dalam buku ini Vlekke juga memaparkan bahwa perang agama sangat langka di Jawa dan boleh jadi penyebabnya adalah sinkretisme terpelihara sejak zaman dulu. Ada kisah kegagalan Sultan Agung menyatukan Nusantara karena tak mempunyai angkatan laut yang cukup kuat. Ada juga pernyataan lucu tentang perubahan tabiat orang Belanda yang biasanya rajin di tanah airnya (Homo Batavus), namun jadi pemalas ketika tinggal di Batavia (Homo Bataviensis). Program Podcast “Coming Home with Leila Chudori” kali ini akan berbincang dengan sejarawan dan Pemimpin Redaksi Historia.ID Bonnie Triyana yang membahas secara mendalam tentang pandangan Vlekke tentang sejarah nusantara dan mengapa hingga sekarang sejarah resmi tak kunjung diperbaharui atau direvisi pemerintah. Nantikan Rabu 30 Desember 2020 di Spotify dan platform lainnya.
More Episodes
Kepergian sutradara, penulis, bibliofil Richard Oh meninggalkan lubang besar di komunitas sastra dan film. Podcast @cominghome beberapa kali mengundang Richard sebagai narasumber karena dia adalah satu dari sedikit yang sudah banyak membaca buku-buku sastra internasional maupun Indonesia. Namun...
Published 04/19/22
Published 04/19/22
Setelah gebrakan duo Jodi Kantor dan Megan Twohey melalui  buku “She Said” yang berisi investigasi tentang produser Harvey Weinstein , pada tahun yang sama wartawan Ronan Farrow megeluarkan bukunya berjudul “Catch and Kill, Lies, Spies and a Conspiracy to Protect Predators” (Littlebrown, 2019)....
Published 04/05/22