Tumbuh dan Berkembang bersama ‘Growth Mindset’
Listen now
Description
Apakah kamu termasuk orang yang percaya bahwa kesuksesan itu merupakan bakat atau bawaan dari lahir? Atau sebaliknya, kesuksesan itu adalah murni kerja keras yang kita lakukan? Ada sebuah temuan yang menarik dari satu studi dari Mueller & Dweck (1998) yang meneliti hubungan antara praise (pujian/motivasi) terhadap anak sekolah dasar dan output test yang mereka hasilkan. Jadi ceritanya anak-anak ini dikasih sebuah test. Begitu hasilnya keluar, peneliti membagi anak-anak ini ke dalam dua grup. Grup pertama, terdiri dari anak-anak dengan hasil rata-rata test sedikit lebih tinggi daripada anak-anak yang lain. Sedangkan pada grup kedua, anak-anak ini memiliki nilai test sedikit di bawah grup pertama. Anak-anak di grup pertama diberikan praise/pujian serta motivasi dengan kata2 bahwa kamu cerdas, kamu pintar, dsb. Lalu pada grup kedua, anak-anak yang memiliki nilai test sedikit di bawah grup pertama ini diberikan praising dengan kalimat2 yang menekankan kerja keras mereka. Setelah treatment tersebut diberikan kepada dua kelompok, peneliti kembali melakukan test kedua. Hasil yang menarikpun didapat oleh para peneliti ini. Ternyata anak-anak di grup pertama yang dipuji “pintar” itu nilai ujiannya tidak mengalami kenaikan, justru malah menurun. Sedangkan, anak-anak yang diberikan motivasi atas kerja keras mereka itu malah nilainya meningkat, bahkan melewati hasil yang didapat kelompok pertama pada test yang pertama. Kenapa ya kira-kira bisa begitu?
More Episodes
Kita sering mendengar istilah “Stay Positive” atau “Good Vibes Only” yang banyak dipakai sebagai hashtag dalam berbagai postingan di social media. Meskipun mungkin orang yang memakai hashtag tersebut berniat untuk menyebarkan pesan dan kesan yang positif, tapi ada satu bahaya yang mengintai jika...
Published 12/26/22
Published 12/26/22
Apakah kamu pernah mendengar istilah ‘the Law of Attraction’? Law of Attraction (LoA) ini bukanlah law/hukum secara saintifik maupun legal sebagaimana namanya. Sejauh ini belum ada bukti-bukti yang memadai untuk membuktikannya valid secara ilmiah sehingga bisa disebut “law” secara proper. Meski...
Published 12/19/22