In Contemplation with Petty Fatimah
Listen now
Description
Novel pemenang Hugo Award 2015 ini dibuka dengan adegan seorang ahli fisika terkemuka Ye Zhetai yang diinterogasi di hadapan umum sekaligus disiksa. Ini adalah bagian dari Revolusi Kebudayaan Tongkok. Puteri Ye Zhetai , seorang ahli astrofisika ikut terseret dalam prahara di masa itu hingga akhirnya dia terlibat pada sebuah proyek besar pemerintah. Di antara represi di masa itu, Ye kemudian terlibat dalam sebuah kontak dengan ruang angkasa. Puluhan tahun kemudian terjadi serangkaian peristiwa misterius kasus bunuh diri para ahli fisika. Peneliri nanomaterial Wang Miao kemudian ditugaskan menyelidiki kasus ini yang ternyata jauh lebih besar daripada sekedar ‘kasus kriminal’ biasa. Sebuah peristiwa yang akan mengancam umat manusia. Novel bagian pertama dari trilogi ini diterjemahkan oleh Onny Suryaman ke dalam bahasa Indonesia dan diterbitkan oleh Penerbit Kepustakaan Populer Gramedia, saat ini sedang dipersiapkan untuk menjadi serial yang digarap DB Weiss dan David Benioff (kreator serial “Game of Thrones”). Podcast “Coming Home with Leila Chudori” mengundang Pemimpin Redaksi Femina @petz09 untuk berbincang seru tentang novel yang sedang menghebohkan ini. Langsung ya ke Spotify Rabu 13 Januari 2021.
More Episodes
Kepergian sutradara, penulis, bibliofil Richard Oh meninggalkan lubang besar di komunitas sastra dan film. Podcast @cominghome beberapa kali mengundang Richard sebagai narasumber karena dia adalah satu dari sedikit yang sudah banyak membaca buku-buku sastra internasional maupun Indonesia. Namun...
Published 04/19/22
Published 04/19/22
Setelah gebrakan duo Jodi Kantor dan Megan Twohey melalui  buku “She Said” yang berisi investigasi tentang produser Harvey Weinstein , pada tahun yang sama wartawan Ronan Farrow megeluarkan bukunya berjudul “Catch and Kill, Lies, Spies and a Conspiracy to Protect Predators” (Littlebrown, 2019)....
Published 04/05/22