Episode 25: Hidup Minimalis, Keuangan Maksimalis
Listen now
Description
Sadar nggak Planners, sekarang semua orang mendambakan kecepatan dan kepraktisan. Makanya sekarang sudah banyak produk dan jasa yang dibuat untuk memudahkan semua aspek kehidupan kita. Misalnya nih, kalau dulu alat bersih-bersih rumah kan paling mentok sapu, pel, dan pengisap debu. Nah sekarang, sudah ada robot vacuum cleaner yang bisa muter-muterin lantai rumah buat nyapu dan ngepel.  Tanpa sadar, impulsive buying kita tuh semakin aktif. Godaannya datang dari segala penjuru. Mulai dari iklan di media sosial, sampai unggahan teman-teman di grup-grup WhatsApp.  Bagaimana agar kita terhindar dari impulsive buying ini? Apakah mencoba gaya hidup minimalis bisa jadi jawabannya? Dan jika iya, apakah gaya hidup minimalis ini bisa bikin keuangan kita sehat? Temukan jawabannya di Financial Clinic Podcast Episode 25 ini. Selamat mendengarkan!