Episodes
Tiga dara menjalani takdir berbeda: si sulung menjaga tak kemana-mana, si tengah berkelana, si bungsu tercerai-berai. Lalu datang saudara tiri menagih hutang. Ini adalah "Malam Seribu Jahanam", sebuah dongeng tentang yang tersembunyi, yang terlupa, dan sebuah renungan tentang keluarga.
Published 09/20/23
Published 09/20/23
Produser podcast Mizter Popo pernah lama diganggu makhluk halus, sementara sutradara Kimo Stamboel pernah menyaksikan temannya kesurupan. Tapi mereka berdua nggak kapok membuat karya horor. Kenapa? Simak cuap-cuap Dara, Laila, Mizter Popo, dan Kimo Stamboel tentang ketakutan, kengerian, dan keklenikan di episode 75.
Published 07/11/23
Published 06/22/23
Sejak Bangkit masih kecil, ibunya berperilaku sangat aneh. Keluarganya percaya kalau sang ibu dirasuki setan. Dan setan ini nggak mau pergi, bahkan sampai hari ini.
Published 03/31/23
Kenalan dengan orang baru lewat aplikasi kencan bisa ngasih kita berbagai pengalaman. Beruntung kalau kita bisa ketemu jodoh, tapi jadi buntung kalau ketemu orang yang bikin trauma. Dalam episode ini, Andries bercerita tentang pertemuan Tinder-nya, yang menggeret dirinya ke pengalaman absurd nan mengerikan. --- Song credit: "OST Kera Sakti" /Performed by Sindikat 31 /1995 "Green Arrow" / Performed by Yo La Tengo /1997 "Chinese Tiger" / Perfomed by Tria & Gabriel / 2011 "Seven Rails...
Published 03/05/23
Bayangkan sebuah tarian tanpa musik meriah atau keserasian gerak. Hanya ada rapalan mantra ibu-ibu desa, dan anak-anak perempuan yang kerasukan. Ini adalah sebuah tari sakral kuno masyarakat Bali, bernama Sang Hyang Dedari. Selain kuno, tarian ini juga langka. Maka dalam episode ini, Dara dan Tria pergi ke sebuah desa di kaki gunung Agung di Bali, demi menelusuri jejak tarian tersebut. Berhasilkah? Episode ini hasil kerjasama Kejar Paket Pintar dengan Project Multatuli untuk serial...
Published 02/10/23
Di dunia, ada orang-orang yang "faking death" alias pura-pura mati, demi kabur dari kejaran masalah hidupnya. Tapi ada juga orang yang nggak mati-mati walau sudah nggak ada denyut nadi. Dengarkan pengalaman seorang keponakan menyaksikan pamannya mati... lalu bangun lagi. --- Song credit: "Mbah Dukun" / Performed by Alam  / Blackboard Indonesia, 2002 "Jangan Mati Dulu" / Performed by Gowa / 2022 "Merebut Matahari" / Performed by Gowa / 2022 "Memungut Mayat di Kebon Sawit" / Performed...
Published 12/27/22
Apakah kamu percaya mimpi adalah pembawa pesan penting? Atau, kamu pernah mikirin garis leluhur kamu nggak? Dalam episode ini, kita akan dengar cerita seseorang yang terdorong menelusuri leluhurnya, karena serangkaian mimpi yang misterius. Episode ini bagian dari musim ENIGMA, yang mengangkat hal-hal misterius dan nggak terjawab, entah kita mau percaya atau nggak.
Published 10/20/22
Sejak lama, manusia selalu berfantasi bisa berkomunikasi dengan hewan. Ternyata memang bisa, lho, tanpa harus punya mukjizat Nabi Sulaiman. Well, sort of.
Published 09/06/22
Perang tiket, check. Siapin lightstick, check. Hafal yel-yel, check. Siap-siap heboh, deh! Jadi fans K-Pop artinya nggak boleh ketinggalan nonton konser idolanya, offline ataupun online. Konser K-Pop memang selalu menakjubkan, karena para idol nggak cuma menyajikan pertunjukan hiburan, tapi juga interaksi hangat. Di episode ini, Kejar Paket Pintar bekerja sama dengan UseeTV GO menghadirkan pengalaman heboh para fans nonton konser K-Pop idols mereka. Apalagi ada helatan seru dari KCON LA...
Published 08/19/22
Sayangnya (atau untungnya?), KPP nggak benar-benar menyambangi "desa penari" di Jawa Timur. Hanya sempat menyambanginya lewat layar bioskop. Sejak ramai di Twitter sampai akhirnya dijadikan film, cerita horor KKN di Desa Penari memang jadi diperbincangkan di mana-mana. Di episode ini, Laila dan Dara ikut membahasnya.
Published 08/03/22
Hantu penari, babi ngepet, dan saling kirim santet. Hal-hal semacam ini adalah konsumsi masyarakat Indonesia, yang memang klenik. Bahkan di zaman modern ini, kita semua masih punya setitik kepercayaan mistik. Tapi kenapa? Dan memangnya salah nggak, sih?
Published 07/15/22
Sekarang ini, banyak orang berlomba menjaga kesehatan mental dengan berbagai cara. Entah itu cara religius, saintifik, pseudosains, atau klenik. Di episode lalu, kita kenalan dengan beberapa metode tersebut. Di episode ini, kita akan dengar cerita dari seorang pembaca tarot, seorang teman yang pernah mencoba Neuro Linguistic Program, serta perjalanan spiritual wellness mereka. Simak juga rekaman pengalaman Dara mencoba terapi prana, dan pengalaman Tria mencoba terapi Happy Dream. Apa lagi,...
Published 04/20/22
Sekarang ini, makna "healing" sering disalahartikan dengan "refreshing". Menyembuhkan jiwa raga nggak bisa cuma dengan liburan atau makan enak. Menyehatkan diri perlu proses panjang. Dalam dua episode ke depan, kita akan menjelajahi berbagai proses healing. Di episode ini, kita akan ketemu dengan ahli urut tradisional Haji Naim, Andra Alodita dengan journaling-nya, dan Emily dengan crystal healing-nya. Stay tune untuk episode lanjutannya, ya.
Published 04/08/22
Kebanyakan orang percaya, tujuan utama berkeluarga dan punya anak adalah supaya ada yang mengurus dirinya di hari tua. Tapi nggak semua orang mau atau bisa berkeluarga. Kalau begitu, apakah artinya orang itu bakal sendirian, kesepian, dan menderita di hari tua? Tidak bagi Dede Oetomo. Terbiasa tangguh sejak muda, tokoh legendaris LGBTQ+ Dede Oetomo tetap tangguh di masa lansianya. Siapa, sih, Mas Dede ini? Mari berkenalan.
Published 03/03/22
Dengarkan tiga kenangan dari tiga orang, tentang kehilangan dan menemukan orang tua mereka. --- Song credit: "When She Loved Me" / Written by Randy Newman / Walt Disney, 1999 "Wish You Were Here" / Written by Roger Waters, David Gilmore / Performed by Pink Floyd / Harvest Records, 1975 "Memories" / Written by Adam Levine, Jonathan Bellion, Jacob Kasher Hindlin, Michael Pollack, Jordan K. Johnson, Stefan Johnson, Vincent Ford / Performed by Maroon 5 / Interscope, 2019
Published 02/09/22
Di 2008, wartawan Bagdja Hidayat menggali misteri tewasnya arkeolog Lambang Babar Purnomo, salah satu juru kunci kasus pencurian arca purbakala.  Di 2019, wartawan Hussein Abri Dongoran berangkat liputan ke perkemahan para WNI ex-ISIS, di Suriah.  Di 2021, Viriya Singgih menjajal jadi kurir online selama dua minggu, agar bisa menulis dari pengalaman pribadi, tentang mirisnya kondisi kerja mereka.  Semua pekerjaan pasti ada tantangannya. Tapi di episode ini, Kejar Paket Pintar membahas...
Published 01/26/22
Kejar Paket Pintar cari udara segar! Karena bosan rekaman podcast dengan cara baca naskah di dalam ruangan, Laila dan Dara menjelajahi the great outdoors. Well, the South Jakarta outdoor.  Dalam episode ini, KPP perdana nge-podcast secara spontan, dengan random strangers, di ruang publik, tepatnya di M Bloc Space. Terimakasih sebesarnya untuk Wendi Pratama, segenap tim M Bloc Space, juga Citra, Kang Wawan, Dir, Sean, dan Rizki. --- Song credit: "People Everyday" / Written by Sylvester...
Published 12/24/21
"Selama toko buku ada, selama itu pustaka bisa dibentuk kembali." Tan Malaka bilang, keberadaan toko buku akan selalu memberi harapan pada masyarakat. Dalam kehidupan kota besar yang riuh, ramai, dan individualis, toko buku independent yang hangat memang serasa oase. Sayangnya, mereka seringkali terhimpit oleh pertumbuhan kota. Dengarkan cerita ketangguhan empat toko buku kecil, yang berjibaku untuk tetap berdiri di tengah berbagai badai. --- Song credit: "I Will Be Blessed" / Performed...
Published 12/15/21
Ada filosofi Buddha yang bilang, kalau badan dibuat semenderita mungkin, sampai hampir mati, kita akan jadi kosong. Dari kekosongan itu, akan muncul sesuatu yang istimewa. Salah satunya, mental yang tangguh. Dalam episode ini, Diego Yanuar dan Omar Agoes  menceritakan kisah perjalanan ekstrem mereka, yang cuma mengandalkan dua kaki sendiri: bersepeda dari Belanda ke Indonesia, dan berlari ratusan kilometer menyebrangi Gurun Sahara. Apa yang mereka temukan di ujung perjalanan?
Published 11/28/21
"Mau jadi seniman? Makan apa nanti?" Di Indonesia, itu adalah stigma terhadap dunia seni. Akibatnya, seni seringkali dinikmati, tapi senimannya nggak dihargai.  Tapi, sejarah mencatat, para seniman adalah orang-orang tangguh. Dalam episode ini, kita akan dengar cerita seorang seniman tradisional yang berupaya tetap menghidupkan sanggar warisan keluarganya, serta cerita seorang penari yang berusaha mematahkan anggapan bahwa orang gemuk nggak pantas menari.
Published 11/14/21
"Gak usah pansos deh buk. Loe pengen dibela fans Atta Aurel ya wkwkwk,"  Begitulah salah satu dari sekian banyak omelan netizen untuk Kalis Mardiasih, ketika dia mengkritik Atta Halilintar yang terus bikin konten dari keguguran istrinya, Aurel. Tapi sebagai  aktivis dan penulis yang kritis, omelan adalah makanan sehari-hari Kalis. Apa, sih, rahasia Kalis Mardiasih bisa terus maju? Di episode ini, dia membagi ceritanya.
Published 10/31/21
Sudah jatuh, ketimpa tangga pula. Sudah kehilangan uang ratusan juta, eh, dijegal pasal ngasal pula! Vivi Nathalia pusing, karena seseorang berhutang besar kepadanya tapi nggak dibayar-bayar. Vivi pun curhat di media sosial. Seketika, Vivi jadi terpidana karena pasal UU ITE. Dengarkan kisah Vivi Natalia dari Jakarta, di episode 55: DIJEGAL PASAL NGASAL, bagian 2.  --- Dorong pemerintah merevisi UU ITE. Isi petisi Amnesty International Indonesia di bit.ly/saatnyarevisiuuite. Karena...
Published 10/17/21
Kalau lo kesal mendengar, membaca, atau melihat sesuatu di dunia maya, apa yang akan lo lakukan ? Zaman sekarang, tidak ada kata sabar. Yang ada, langsung penjarakan orang yang membuat lo kesal itu. Dengarkan kisah Pak Wadji dari Malang. Beliau nyaris dipenjara hanya karena membuat meme, yang bahkan nggak menghina pelapornya. --- Dorong pemerintah merevisi UU ITE. Isi petisi Amnesty International Indonesia di bit.ly/saatnyarevisiuuite. Karena #semuabisakena pasal karet UU ITE, termasuk...
Published 10/08/21